Aegis Defenders Kini Gratis Permanen di PC
Sikat sebelum terlambat.
Meski banyak sekali berita negatif yang tersebar melalui internet terkait bagaimana mengerikannya penyebaran COVID-19. Namun terdapat sisi positif yang dapat dilihat dari wabah ini. Khususnya untuk kamu yang hobi bermain video game. Hal ini karena banyak sekali perusahaan game yang justru membagikan game mereka secara gratis agar kamu tetap berada di rumah. Dan HumbleBundle nampaknya sangat serius akan hal tersebut.
Setelah kemarin Ashes of the Singularity digratiskan, kini Humblebundle kembali menggratiskan salah satu koleksi mereka yakni game action RPG Aegis Defenders. Kamu hanya perlu login ke akun Humblebundle, mengunjungi link berikut, pilih tombol “Get the Game”, view my email, redeem, kemudian reveal key untuk mendapatkan kodenya. Kode tersebut bisa langsung diaktifkan melalui aplikasi Steammu.
Aegis Defenders akan ajakmu untuk memainkan Ruinhunters yang tengah mencari senjata legendaris bernama Aegis demi menyelamatkan desa mereka dari keterpurukan. Kamu akan bisa mengeksplorasi Elam yang menjadi setting utama ceritanya. Terdapat beberapa makhluk berbahaya, reruntuhan kuno, dan senjata kuat yang tersimpan di dalamnya.
Tak hanya eksplorasi, kamu juga bisa membangun karaktermu menjadi lebih kuat dengan mengkombinasikan peralatan dan build karaktermu melalui “Fusion Build”. Semua demi mengalahkan musuh ganas yang siap melumatkanmu. Menariknya, meskipun game ini termasuk RPG, namun kamu bisa memainkannya berdua secara split-screen.
Event gratis Humblebundle tersebut akan diselenggarakan hingga tanggal 17 Mei jam 10:00 waktu Amerika atau tanggal 18 Mei jam 00:00 waktu Indonesia barat. Jadi, alangkah lebih baik jika kamu mengklaimnya selagi masih bisa.
Baca lebih lanjut tentang Humblebundle, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.