Jatuh Bertubi-tubi di MotoGP Belanda, Marquez Bersyukur Tak Cedera

Marc Marquez jatuh bertubi-tubi di MotoGP Belanda 2024, di kualifikasi dan Sprint Race. Juara dunia delapan kali itu cuma bersyukur tak cedera.

Marquez dua kali terjatuh pada rangkaian sesi MotoGP Belanda, Sabtu (29/6/2024) hari ini. Pada kualifikasi, pebalap Gresini itu jatuh dengan kencang di tikungan tujuh.

Ia malah lebih apes lagi di Sprint Race. Jika di kualifikasi ia masih sempat mengamankan start ketujuh, maka pada balapan sprint ia tak bisa menyelamatkan apapun.

Baca juga: Sprint Race MotoGP Belanda: Bagnaia Juara, Marquez Apes Lagi

Marquez jatuh di tikungan kedua saat balapan baru masuk putaran dua. Ia melakukan kesalahan dengan menginjak tonjolan di bagian dalam kerb, membuat motornya loncat dan hilang kendali.

‘Apes’ dua kali, Marquez berharap bisa menebusnya saat balapan utama Minggu (30/6) malam WIB. Apalagi ia merasa punya laju yang bagus.

Baca juga: Tiba-tiba Marquez Jatuh

“Tidak pernah menyenangkan membuat kesalahan dan jatuh. Catatan positifnya adalah saya bisa saja mengalami cedera dan itu tidak terjadi, terutama pada pagi tadi (kualifikasi) di tikungan tujuh,” kata Marquez dikutip Crash.

“Sayang sekali sih untuk balapannya, karena perasaan di atas motor sedang luar biasa dan sekarang kami perlu mengembalikannya di sesi pemanasan,” imbuh pebalap 31 tahun ini.

Baca juga: Klasemen MotoGP Usai Bagnaia Juara dan Marquez Jatuh di Sprint Race Belanda